Anda diciptakan sama,namun anda diselamatkan untuk menjadi "BERBEDA"

18 February 2008

Konsekuensi Ketidaktaatan

“ Tetapi isteri Lot, yang berjalan mengikutnya, menoleh ke belakang, lalu menjadi tiang garam. “ Kejadian 19:26

Ada 2 jenis respon yang bisa anda berikan kepada Tuhan, saat Dia berbicara kepada anda. Respon pertama, percaya dan mentaatinya. Ini diwakili oleh pahlawan-pahlawan iman, yang seharusnya menjadi teladan iman anda dan saya. Anda ingat Nuh, bukankah dia percaya untuk membuat bahtera walau dia, saya percaya, dianggap gila oleh kaumnya, namun dia tetap memilih percaya atas apa yang Tuhan katakan. Tentu anda juga ingat Abraham, saat dia diminta meninggalkan keluarga dan sukunya untuk pergi ke negeri yang dijanjikan Tuhan, dia mau percaya dan berjalan bukan hanya setahun, namun berpuluh-puluh tahun untuk menunggu negeri yang dijanjikan Tuhan. Siapakah Musa sehingga dia berani memimpin orang Israel tanpa modal, bukan lagi seorang pangeran, bisa dikatakan manusia gagal, namun dia percaya kepada Tuhan yang memintanya memimpin Israel keluar dari Mesir.
Respon kedua, tidak percaya dan tidak taat. Rupanya Tuhan selalu membuat batu ujian supaya tahu, siapa yang taat dan siapa yang tidak taat. Adam dan hawa diuji lewat buah di tengah taman, Sara diuji saat memiliki anak, Istri Lot diuji untuk tidak menoleh kebelakang. Namun mereka semua gagal percaya dan menjadi pecundang. Saya percaya setiap kita diuji ketaatannya. 3 konsekuensi saat kita tidak percaya dan taat; kita melukai hati Tuhan, hidup pasti lebih kacau, mati hubungan dengan Allah. Ketiga hal buruk ini terjadi pada Adam, Hawa, Sara dan Lot. Tentu anda tidak ingin seperti mereka, bukan ? Maka percaya dan taatlah, maka anda menjadi benar di mata Tuhan.



No comments: