Anda diciptakan sama,namun anda diselamatkan untuk menjadi "BERBEDA"

18 February 2008

Anda orang yang dihargai-Nya ?

“Keesokan harinya pagi-pagi bangunlah Abraham, ia memasang pelana keledainya dan memanggil dua orang bujangnya beserta Ishak, anaknya; ia membelah juga kayu untuk korban bakaran itu, lalu berangkatlah ia dan pergi ke tempat yang dikatakan Allah kepadanya. “ Kejadian 22:3


Tentu, anda dan saya tidak bisa dikatakan benar hanya karena melakukan kebaikan, yang sebenarnya di mata Tuhan sama sekali tidak ada nilai tambah. Lalu kita sering berpikir, orang benar ditentukan karena hidup yang menjaga norma-norma Kristen secara ketat. Percaya dengan saya, kita akan menjadi orang Kristen yang frustasi, kalau berpikir demikian. Mungkin orang benar adalah orang yang taat terhadap perintah Tuhan, benarkah ? Tentu kita ingat apa yang dialami pemuda kaya yang taat mengikuti hukum Musa, tetap saja dia bukan orang benar. Orang benar adalah orang yang hidup karena percaya. Percaya akan semua kebaikan Tuhan. Percaya bahwa Tuhan berkuasa. Percaya bahwa jalan Tuhanlah yang terbaik. Apapun keadaan dan perkara yang menghimpitnya, percaya menjadi motivasi satu-satunya, sehingga dia tetap bahagia untuk melangkah. Percaya, sangatlah berarti di hadapan Tuhan. Karena percaya kepada Tuhan bisa membuktikan cinta sejati anda kepada Tuhan. Percaya juga menunjukkan komitmen anda kepada Tuhan. Percaya membongkar posisi Tuhan di hati kita. Ketaatan akan sulit tanpa melewati jalan percaya. Ketaatan tanpa percaya dipastikan tidak bertahan lama dan sangat rawan untuk gugur di tegah jalan. Abraham dikatakan orang benar karena dia percaya. Dia percaya untuk pergi ke tanah perjanjian. Dia percaya untuk menantikan anak dari Tuhan. Dia percaya, tanpa bertanya sepetahkatapun, saat dia mempersembahkan Ishak anak tunggalnya. Tuhan menghargai itu sebagai kebenaran. Bagaimana dengan anda ? Sudahkah anda dihargainya ? Penghargaan Tuhan saat anda dan saya mau hidup dengan percaya.



No comments: